DETAIL INFORMASI
Kuliah Perdana, Dosen Belum Fasih dengan SPADA Wimaya :: dipost pada 28 September 2020
smile

SLEMAN – Pukul enam pagi Prijoto sudah bersiap di depan layar laptop memulai kuliah perdana semester ini. Sembari mengatur ulang beberapa sistem di laptopnya, dosen olahraga UPN “Veteran” Yogyakarta (UPNVY) tersebut mengingat materi pelatihan e-learning yang pernah ia peroleh beberapa minggu lalu.

“Untuk pertama ya kadang-kadang masih bingung. Ya wajar sih karena ini sistem baru jadi masih harus belajar lagi.” Ujarnya usai mengajar empat kelas.

Menurut Prijoto, sistem e-learning SPADA Wimaya yang dikembangkan UPNVY memiliki fitur yang menarik dan membantu dosen serta mahasiswa untuk kuliah online. Menurutnya sistem ini dapat merekap secara otomatis presensi kehadiran mahasiswa.

Meskipun beberapa kendala ia alami saat menggunakan sistem tersebut, diantaranya yaitu salah satu provider yang tidak mendukung kedalam sistem.

“Ada provider yang tidak support, sehingga mahasiswa kesulitan. Sempat ada gangguan signal bagi mahasiswa yang berada di luar DIY. Semoga kedepan bisa diakomodir.” katanya.

Untuk praktek, Prijoto sudah menyiapkan materi video yang akan diunggah ke Youtube dan teintegrasi dengan sistem

Senada dengan Prijoto, Panji Dwi Ashrianto, Dosen Ilmu Komunikasi UPNVY mengatakan fitur yang disediakan SPADA Wimaya cukup lengkap. Ia mengatakan selama perkuliahan para mahasiswa yang mengikuti kelasnya menikmati menggunakan sistem tersebut.

Meskipun ia mengakui belum terbiasa dengan sistem SPADA Wimaya. Dirinya masih harus melakukan penyesuaian dengan sistem perkuliahan daring tersebut.

“Alhamdulillah SPADA lancar sejauh ini, mungkin karena loadnya belum terlalu banyak. Cuma memang butuh penyesuaian baik untuk dosen dan mahasiswa.” katanya.

Sementara itu bebrapa mahasiswa mengaku dapat menyesuaikan sistem perkuliahan daring dengan baik. Fajar Permadi, mahasiswa Fakultas Teknologi Mineral Semester 1 tersebut mengaku dapat mengikuti perkuliahan secara online dengan lancar meskipun masih ada kendala di sistem. (wwj/humas)