DETAIL INFORMASI
Hubungan Masyarakat

Profil Program Studi Hubungan Masyarakat UPNVY:

Program Studi Hubungan Masyarakat UPN “Veteran” Yogyakarta adalah Program Sarjana (S1) satu-satunya di Yogyakarta yang fokus pada ranah keilmuan Hubungan Masyarakat. Didirikan berdasar pada Surat Keputusan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Nomor 387/KPT/I/2017 pada tanggal 5 Juli 2017, saat ini Prodi Humas UPNVY telah memiliki 2 angkatan dengan jumlah mahasiswa 97 orang.

Prodi Humas UPNVY berdiri diawali dari gagasan kreatif yang muncul untuk mengembangkan konsentrasi Humas pada Jurusan Ilmu Komunikasi di FISIP UPNVY. Pasalnya minat mahasiswa pada konsentrasi tersebut tergolong tinggi. Selain itu tuntutan perkembangan keilmuan dan industri menjadi alasan mengapa Prodi Humas berdiri.

 

Visi Akademik Program Studi Hubungan Masyarakat UPNVY:

Menjadi Program Studi Hubungan Masyarakat yang profesional, berbasis riset dan teknologi informasi yang berfokus pada fungsi komunikasi korporat dan pemerintah untuk mendukung pembangunan nasional yang dilandasi jiwa bela negara di era global pada tahun 2039”.

 

Misi Program Studi Hubungan Masyarakat UPNVY:

1)    Menghasilkan lulusan yang menguasai bidang Hubungan Masyarakat yang dilandasi oleh:

a.    Moral dan etika yang kuat, jiwa pengabdian dan tanggung jawab serta disiplin yang tinggi.

b.    Wawasan global dan jiwa bela negara dengan karakter disiplin, kejuangan, dan kreativitas.

c.    Pemikiran kritis, analitis dan tanggap terhadap permasalahan di masyarakat, dengan dukungan      kemampuan riset yang mumpuni.

d.    Penguasaan teknologi informasi dan keahlian bidang kajian Manajemen Isu dan Krisis, Manajemen Reputasi, Komunikasi Pemasaran Terpadu dan Corporate Social Responsibility.

2)    Berperan aktif dalam penelitian di bidang hubungan masyarakat yang bertujuan untuk mensejahterakan masyarakat dan meningkatkan daya saing bangsa melalui program terencana dan terintegrasi.

3)    Meningkatkan kualitas pengabdian kepada masyarakat melalui kerja sama antar institusi pendidikan dan industri serta lembaga pemerintahan dalam rangka mendukung pembangunan nasional.

 

Profil Lulusan:

Lulusan Program Studi Humas FISIP UPN “Veteran? Yogyakarta diharapkan memiliki keahlian teknis dan manajerial Public Relations atau kehumasan. Lulusan tersebut diproyeksikan memiliki skill professional berbasis riset dan teknologi dengan fokus pada profei humas di:

  • Pemerintahan
  • Korporat
  • Organisasi Non-profit
  • Konsultan

Untuk mendukung tujuan tersebut, dikembangkan kurikulum yang menekankan pada tiga aspek keahlian, yakni: Analisa, aplikasi, dan manajerial. Kemampuan ini didasari dengan kenseptual dan teoritikal Komunikasi Strategis, Komunikasi Organisasi dan Manajemen Komunikasi.

 

http://prodihumas.upnyk.ac.id