DETAIL INFORMASI
UPNVY Jajaki Kerja Sama dengan Kabupaten Brebes :: dipost pada 18 Januari 2019
smile

SLEMAN - UPN “Veteran” Yogyakarta (UPNVY) menjajaki kerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Brebes untuk mengembangkan potensi pertanian di kabupaten tersebut.

Rencana kerjasma tersebut dibahas dalam pertemuan Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Perencanaan, dan Kerja Sama (KPKS) Fakultas Teknik Industri UPNVY, Ir. Mahreni, M.T., Ph.D. dengan Kepala Dinas Pertanian Brebes, Ir. Yulia Indrawati, M.Si. di Ruang Kerja Kepala Dinas Pertanian, Kmais (17/1/2018).

Mahreni menjelaskan kerjasama tersebut dilaksanakan dalam rangka mengembangkan potensi yang ada di Kabupaten Brebes.

Ia menjelaskan kerjasama tersebut akan dituangkan dalam sebuah kesepakatan atau Nota Kesepahaman yang ditandatangani oleh Rektor UPNVY dengan Bupati Brebes. Sedangkan untuk implementasinya akan dituangkan lebih spesifik dalam Perjanjian Kerja Sama antara Fakultas Teknik Industri UPNVY dengan Dinas Pertanian Brebes.

“Rencananya, UPNVY ingin membangun desa binaan di Brebes sebagai lokasi penelitian dan pengabdian kepada masyarakat bagi dosen dan mahasiswa.” Kata Mahreni.

Kepala Dinas Pertanian Brebes, Yulia menyambut rencana kerja sama tersebut dan berharap potensi Brebes dapat dikembangkan secara optimal.

“UPN Veteran Yogyakarta merupakan salah satu perguruan tinggi yang memiliki sumber manusia unggul. Kami berharap dapat membantu mengoptimalkan potensi di Kabupaten Brebes.” Ujar Yulia. (BMW-fti)